Sedekah

Gambar Kaleng Al Is’af
Sedekah atau Shodaqoh di SMP Plus Fityani dikenal dengan Al Is’af, kami biasakan setelah sholat dhuha.

Al Is’af memiliki slogan “HARTAMU HANYA SEDEKAHMU”

Al Is’af memiliki Motto “SEDEKAH PAGI BENCANA PERGI”

Al Is’af bermakna pertolongan pertama, pertolongan pertama bagi pemberi maupun penerima

Al Is’af bagi pemberi dimaksudkan seperti Hadits Nabi bahwa:

  1. Sedekah pagi bisa memberi perisai dari bencana
  2. Menarik Keberuntungan dan Rizqi Baik di dunia maupun di akhirat kelak.

Al Is’af bagi penerima dikeluarkan untuk pengeluaran bersifat perjuangan Islam diantaranya:

  1. Bea Siswa
  2. Insentif Da’i/Guru
  3. Transportasi Dakwah
  4. Rumah Da’i
  5. Fasilitas Ibadah
  6. Fasilitas Umum
  7. Bantuan Kesehatan

Dana dari sedekah Is’af dikelola oleh Ma’had Nurul Haromain sebagai amal di jalan Alloh, maka Alloh berjanji akan membeli sedekah kita dengan pengembalian berkali-kali lipat (Al-Ayat).